Ligaolahraga.com -
Berita Transfer: Striker Newcastle United, Alexander Isak, akhirnya memberikan tanggapan terkait kabar ketertarikan Arsenal, Liverpool dan Barcelona di musim panas mendatang.
Alexander Isak menjadi salah satu pemain yang paling diburu di bursa transfer. Penyerang internasional Swedia ini adalah salah satu dari sedikit striker top di Eropa saat ini, di tengah tingginya permintaan klub-klub elite yang mencari penyerang tengah yang sudah terbukti kualitasnya. Arsenal, Liverpool, dan Barcelona termasuk di antara tim yang paling tertarik merekrut pemain berusia 25 tahun ini, meski masih banyak klub lain yang juga memantaunya.
Newcastle United tak ingin kehilangan salah satu aset terbaik mereka. Berbagai laporan menyebutkan bahwa The Magpies akan memasang harga tinggi, sekitar £150 juta, untuk Isak.
Di tengah spekulasi yang semakin ramai, Isak memilih untuk tetap bungkam. Ketika ditanya soal masa depannya menjelang final Carabao Cup melawan Liverpool, Isak menanggapi dengan santai.
“Ya, ya. Saya pikir saya telah mengatakan, saya tidak terlalu memikirkan musim panas. Tapi ya, itu mungkin akan menjadi topik pembicaraan setelah musim ini selesai. Kita lihat saja nanti, karena belum ada pembicaraan yang dilakukan,” ujar Isak, dikutip dari 90Min.
Saat ini, kontraknya di Newcastle masih berlaku hingga musim panas 2028. Namun, aturan keuangan yang ketat di Premier League membatasi kenaikan gaji yang bisa ditawarkan klub kepada pemain bernomor punggung 14 mereka. Situasi ini memberi harapan bagi klub-klub yang memiliki sumber daya finansial lebih besar untuk membujuknya pindah. Ketika kembali ditanya soal minat klub-klub besar, Isak hanya menghela napas sebelum menegaskan pendiriannya.
“Seperti yang telah saya katakan berkali-kali, saya tidak terlalu melihat atau memikirkan masa depan saya. Saya telah mengatakan bahwa saya bahagia di sini, dan kami adalah pesaing untuk meraih gelar juara, yang merupakan hal yang ingin Anda menangkan sebagai pemain sepak bola. Kami telah mencapai satu final dan sekarang berada di final lainnya, jadi peluang itu ada."
“Klub ini bisa meraih hal-hal besar. Saya pikir kami harus melihat satu musim demi satu musim, dan musim ini kami punya kesempatan memenangkan trofi—sesuatu yang akan luar biasa bagi semua orang."
“Mengenai masa depan saya, tidak ada yang benar-benar saya pikirkan. Saya telah mengatakan berkali-kali selama musim ini bahwa saya hanya fokus pada pekerjaan saya. Sekarang bukan waktu yang tepat untuk memikirkan hal lain. Fokus kami hanya untuk pertandingan hari Minggu, bermain sebaik mungkin, dan semoga bisa membawa pulang trofi ke Newcastle.”
Artikel Tag: Alexander Isak, Newcastle United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alexander-isak-tanggapi-rumor-ketertarikan-tiga-klub-top