Ditahan Imbang Fulham, Postecoglou Beri Pembelaan Pada Pemain Tottenham

1 month ago 7

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Ange Postecoglou memberi pembelaan terhadap para pemain Tottenham setelah ditahan imbang tamunya Fulham dengan skor 1-1 pada Minggu (01/12) malam. Sang manajer berusaha membungkam kritik yang ditujukan kepada mereka. The Lilywhites tertinggal lima poin di belakang rival London mereka di saat mereka dihantam badai cedera.

Ange Postecoglou membela para pemainnya setelah Tottenham menyajikan penampilan datar saat ditahan imbang 1-1 di kandang oleh Fulham dan tertinggal jauh dari papan atas Premier League. Spurs ingin tetap mempertahankan jarak dengan rival London, Arsenal dan Chelsea akan tetapi gagal menang setelah unggul lebih dahulu melalui Brennan Johnson di menit ke-54. Johnson menyarangkan tendangan voli setelah menyambut umpan silang Timo Werner, ini merupakan gol kesepuluhnya musim ini .

Mereka tanpa diperkuat Dominic Solanke yang sakit sedangkan Dejan Kulusevski dibangkucadangkan. Akan tetapi Fulham layak mengklaim gol penyeimbang saat pemain pengganti Tom Cairney mengalahkan kiper Fraser Forster di menit ke-67 dan meski ia diganjar kartu merah setelah melakukan tekel keras pada betis Kulusevski. Pertandingan berakhir imbang 1-1.

The Lilywhites turun ke peringkat ketujuh dalam sepekan setelah meraih kemenangan luar biasa 4-0 di Manchester City, namun Postecoglou berjanji untuk melindungu para pemainnya di tengah banyaknya pemain yang absen.

“Kami harus melindungi para pemain kami karena seperti yang telah saya sampaikan kami kekurangan pemain dan Deki selalu bermain di setiap menitnya, saya jarang menggantinya,”ujar sang manajer seperti dikutip The Independent.

“Jadi kami harus berhati-hati dengannya dan beberapa pemain lainnya, tapi saat ini kami tidak memiliki banyak opsi, jadi kami harus mencoba dan mengelolanya sebaik mungkin dan pastinya akan mempengaruhi performa kami.

“Mudah untuk mengatakan, mari bermain seperti saat melawan Man City di setiap pertandingan.

“Dan terkadang apapun yang dilakukan klub ini dengan baik kemudian digunakan untuk menjatuhkan kami di kesempatan lainnya.

“Dari sudut pandang saya seperti yang selalu saya katakan, sangat penting bahwa kami tidak menunjukkan reaksi terhadap itu dan tetap fokus.

“Saya hanya terkadang merasa terutama para pemain yang kami miliki saat ini mereka telah bekerja sangat keras untuk klub ini guna mencoba dan maju ke arah yang kami inginkan.

“Kami dalam kondisi yang bagus, kami masih demikian. Kami masih di posisi yang baik di liga. Kami masih di Carabao Cup, kami juga di posisi yang baik di Eropa, jadi semua tentang kami yang harus tetap menjaga fokus kami untuk terus berkembang.”

Artikel Tag: Postecoglou, Tottenham, fulham

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ditahan-imbang-fulham-postecoglou-beri-pembelaan-pada-pemain-tottenham

Read Entire Article
International | Politik|