Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus berlangsung pada 4 Juli 2024 lalu.
Kamis, 21 Nov 2024 15:27:00
Penyanyi Khoirunnisa, yang lebih dikenal dengan nama Nissa Sabyan resmi menikah dengan Ahmad Fairuz, yang akrab disapa Ayus Sabyan. Pernikahan mereka dilangsungkan pada hari Kamis, 4 Juli 2024, dalam suasana yang sederhana di kediaman mempelai wanita.
"Akad nikah diadakan pada malam Jumat, setelah Isya," jelas Drs. H. Ahmad Sumroni, Kepala KUA Kecamatan Pondok Gede, saat ditemui di kantornya pada Kamis (21/11/2023).
"Pernikahan ini telah sah secara hukum negara, sesuai undang-undang perkawinan, dan juga diakui di hadapan Allah," tambahnya.
Mahar Nissa Sabyan
Ahmad Sumroni menyatakan mahar yang diberikan oleh Ayus kepada Nissa cukup sederhana. Mahar tersebut terdiri dari cincin emas dengan berat tiga gram dan uang tunai sebesar Rp 200 ribu.
"Cincin emas 3 gram, dan uang 200 ribu rupiah. Maharnya. Kan sebagai syarat," tutur Ahmad Sumroni.
Tak Banyak Tamu Undangan
Pernikahan itu dilaksanakan dengan cara yang sederhana di kediaman Nissa, hanya dihadiri oleh keluarga terdekat dari kedua belah pihak.
"Kayaknya datang semua cuma enggak banyak ya waktu itu. Karena Juli, lalu ya karena banyak kesibukan enggak terlalu memperhatikan mereka," ujarnya.
Artikel ini ditulis oleh
Editor Anisyah Al Faqir
F
Reporter
- Fikri Alfi Rosyadi
- Umar Sjadjaah
Potret Nissa Sabyan dan Ayus yang Sudah Resmi Menikah, Akad Nikah Diam-diam Akhirnya Terungkap
Lihatlah momen-momen kebersamaan antara Nissa dan Ayus Sabyan yang jarang terlihat oleh publik.
Tidak hanya akad nikah yang berlangsung dengan sederhana, acara resepsi pernikahan Yasmeen Bianda dan Adewale Ajamu juga digelar dengan sederhana.
Dihadiri Banyak Artis Ternama, Intip Perayaan Ulang Tahun Arfito Hutagalung Kekasih Naysila Mirdad
Arfito Hutagalung kekasih Naysila Mirdad baru saja merayakan ulang tahun dengan sederhana.
Artis 1 tahun yang lalu
Potret Pernikahan Diduga Happy Asmara dan Gilga Sahid yang Tersebar di Medsos Jadi Perbincangan
Pasca dinikahi Gilga Sahid, kebahagiaan Happy Asmara semakin bertambah. Namun, pasangan pedangdut ini tidak langsung mengunggah momen akad nikah hingga resepsi.
Kenal 4 Bulan Lalu Menikah, Ini Potret Detail Pernikahan Nadya Mustika Rahayu dan Iqbal Rosadi
Kabar bahagia datang dari mantan istri Rizki DA, Nadya Mustika. Ia resmi menikah dengan Iqbal Rosadi.
Tren 1 tahun yang lalu
Viral Potret Pernikahan Beda Usia 33 Tahun di Wonogiri, Menantu Lebih Tua dari Mertua
Diketahui mempelai pria berusia 59 tahun, sedangkan mempelai wanita berusia 26 tahun.
VIRAL 2 bulan yang lalu
Naysila Mirdad Ungkap Konsep Pernikahan Impian, Tanda Hari Bahagia Semakin Dekat?
Diketahui, saat ini anak gadis Lydia Kandou itu tengah menjalani hubungan dengan Arfito Hutagalung. Hubungan mereka sudah dimulai sejak Mei 2022 silam.