Cerita Suster Marieta Ungsikan Anak-Anak saat Material Vulkanik Gunung Lewotobi Terjang Asrama

2 months ago 14
  1. PERISTIWA
  2. REGIONAL

Sejauh ini ada 10 korban jiwa akibat erupsi gunung api tersebut.

Senin, 04 Nov 2024 14:27:53

Cerita Suster Marieta Ungsikan Anak-Anak saat Material Vulkanik Gunung Lewotobi Terjang Asrama Cerita Suster Marieta Ungsikan Anak-Anak saat Material Vulkanik Gunung Lewotobi Terjang Asrama (©merdeka.com)

Gunung Lewotobi Laki-laki di Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur (Flotim), Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali erupsi, Minggu (3/11) tengah malam.

Salah satu korban Rohaniawati Katolik bernama Suster Nikoline, SSps yang merupakan pemimpin Komunitas Hokeng. Almarhum meninggal akibat kebakaran di kamar tidurnya disebabkan lontaran material vulkanik.

Kepala Asrama Putra St. Arnoldus Janssen Boru, Suster Marieta menceritakan kronologi kebakaran akibat erupsi Gunung Lewotobi. Menurut dia, awalnya mereka mendengar suara gemuruh yang sangat kuat dari atas puncak Gunung Api Lewotobi Laki-laki. Karena kaget, dirinya memilih bangun dari tidur.

Saat bangun, dia memilih untuk memadamkan api yang disebabkan oleh material vulkanik disemburkan dari dalam kawah Gunung Api Lewotobi Laki-laki. Sesudah api dipadamkan, barulah Suster Marieta menyelamatkan anak-anak asrama.

"Awalnya saya mau selamatkan anak-anak tapi karena saya lihat api, sehingga saya pilih padamkan api lebih dahulu. Karena saya takut kalau api merambat risiko lebih besar lagi, karena anak-anak sedang tidur," kata Suster Marieta, Senin (4/11).

Menurut dia, setelah memadamkan api yang belum besar, dia langsung memanggil anak-anak asrama untuk mengungsi ke tempat lebih aman yaitu biara setempat.

Jumlah Korban

Sebelumnya, sebanyak 10 orang dilaporkan meninggal dunia dalam peristiwa ini. Korban meninggal dunia terbanyak merupakan warga Desa Klatanlo, Kecamatan Wulanggitang yang berjarak sekitar lima kilometer dari pusat erupsi yang kini berstatus Level IV (Awas).

Dari 10 korban ini, enam di antaranya merupakan satu keluarga. Mereka tewas setelah tertimbun reruntuhan bangunan rumah mereka yang tertimpa batu besar.

Artikel ini ditulis oleh

Muhamad Agil Aliansyah

Editor Muhamad Agil Aliansyah

 Potret Pilu Satu Keluarga Tewas Tertimbun Reruntuhan Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

FOTO: Potret Pilu Satu Keluarga Tewas Tertimbun Reruntuhan Akibat Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

Letusan dahsyat Gunung Lewotobi Laki-laki memicu lontaran material mencapai 6 kilometer yang menghujani lebih dari 7 desa di sekitarnya.

Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus, Enam Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus, Enam Orang Dilaporkan Meninggal Dunia

Dilaporkan bahwa sekolah beserta sejumlah rumah yang  berada di lereng gunung terbakar dan rusak berat akibat lontaran material gunung.

10.295 Jiwa Terdampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

10.295 Jiwa Terdampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

Tercatat total ada sebanyak 2.735 keluarga atau 10.295 jiwa yang terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki.

Sekeluarga Tewas Tertimbun Reruntuhan Rumah Saat Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus
10 Warga Meninggal Dunia, Empat Bandara di Maumere Ditutup Imbas Gunung Lewotobi Meletus

10 Warga Meninggal Dunia, Empat Bandara di Maumere Ditutup Imbas Gunung Lewotobi Meletus

BNPB dan Pemerintah Provinsi NTT, Badan Geologi Kementerian ESDM masih akan berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan terkait penutupan bandara tersebut.

Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus, 10 Warga Tewas & Ratusan Rumah Rusak Parah

Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus, 10 Warga Tewas & Ratusan Rumah Rusak Parah

Sebanyak sepuluh orang di Flores Timur, NTT, dilaporkan meninggal dunia akibat tertimpa bangunan rumah yang runtuh akibat letusan Gunung Lewotobobi Laki-Laki

Momen Dramatis Evakuasi Warga Lereng Gunung Lewotobi, Tim SAR Gendong Lansia Menembus Hutan ke Pengungsian

Momen Dramatis Evakuasi Warga Lereng Gunung Lewotobi, Tim SAR Gendong Lansia Menembus Hutan ke Pengungsian

Banyak warga lansia harus dievakuasi dengan pelbagai cara untuk menjauh dari lokasi erupsi.

Gunung 10 bulan yang lalu

Mengunjungi Kampung Mati di Lereng Gunung Merapi, Lenyap Akibat Letusan Tahun 2010

Mengunjungi Kampung Mati di Lereng Gunung Merapi, Lenyap Akibat Letusan Tahun 2010

Pada tahun 2010, kampung itu terkena lahar panas letusan Gunung Merapi. Kini yang tersisa hanyalah rumah-rumah tak berpenghuni

 Jasad Penuh Debu, Menghitam & Luka-Luka
 10 Desa dan Dua Kelurahan Terdampak Material Vulkanik hingga Ribuan Warga Mengungsi
Erupsi Gunung Marapi, 8 Pendaki yang Meninggal Dievakuasi, 10 Lainnya Masih Dicari

Erupsi Gunung Marapi, 8 Pendaki yang Meninggal Dievakuasi, 10 Lainnya Masih Dicari

Adapun jarak puncak menuju pos evakuasi Batu Plano Gunung Marapi kira-kira dua setengah jam.

Kesaksian Pendaki Selamat saat Erupsi Marapi, Sebut Sempat Mendengar Suara dari Dalam Kawah
Read Entire Article
International | Politik|