Ligaolahraga.com -
Berita Piala FA: Manajer Crystal Palace, Oliver Glasner, mengaku sangat bahagia usai timnya berhasil memastikan diri lolos ke perempat final Piala FA dengan mengalahkan Millwall.
Crystal Palace mendapatkan hasil yang memuaskan pada pertandingan babak 16 besar Piala FA musim ini. Pasalnya, saat mereka menjamu Millwall di Selhurst Park, Sabtu (1/3) malam WIB, The Eagles berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1.
Pada laga tersebut, Palace langsung memimpin dengan dua gol lebih dulu. Gol pertama tercipta melalui bunuh diri Japhet Tanganga di menit ke-33, disusul oleh gol kedua yang dicetak oleh Daniel Muñoz di menit ke-40. Tim tamu berhasil memperkecil ketertinggalan menjelang akhir babak pertama melalui gol yang dicetak oleh Wes Harding di menit ke-45+13. Palace akhirnya mengamankan kemenangan mereka di menit ke-81, berkat gol yang dicetak oleh Eddie Nketiah.
Selepas laga usai, Oliver Glasner memberikan komentarnya. Glasner mengaku sangat puas dengan kemenangan ini dan gembira timnya bisa lolos ke babak berikutnya meski ia tidak menampik bahwa timnya harus bekerja keras untuk mengamankan kemenangan ini.
“Tentu saja, dengan jeda waktu yang cukup lama setelah cedera JP, dan kemudian ada satu atau dua pemain yang cedera, kami tidak memiliki aliran permainan yang baik sejak awal. Namun, kami berhasil mengendalikan situasi dan mencetak dua gol,” ujar Glasner, seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Kami menciptakan beberapa peluang, dan semuanya terkendali. Namun, secara tidak perlu, kami membiarkan mereka kembali ke dalam permainan. Kami sebenarnya menguasai bola, dan hanya tersisa satu atau dua menit. Sayangnya, kami mengoper bola ke area yang sangat berbahaya, kehilangan penguasaan, dan mereka pun mendapatkan satu situasi yang mengembalikan mereka ke dalam permainan.”
“Di babak kedua, kami sedikit kesulitan menghadapi bola-bola panjang mereka. Mereka memiliki fisik yang kuat dan dengan mudah mendekati kotak penalti kami. Mereka melakukan lemparan ke dalam, yang berhasil kami pertahankan dengan baik. Kami menunggu momen yang tepat, dan akhirnya datang gol sundulan yang luar biasa dari Eddie. Pertandingan pun berhasil kami menangkan.”
“Jadi, ya, ini adalah kemenangan yang luar biasa, tentu saja, melawan Millwall di sini. Kami sekarang berada di perempat final. Namun, di sisi lain, saya tidak bisa sepenuhnya merasakan kebahagiaan dan kegembiraan hari ini karena saya masih mengkhawatirkan kondisi JP.”
“Meski begitu, ini adalah pekan yang luar biasa: tiga pertandingan, tiga kemenangan, dan akhir pekan yang menyenangkan menanti kami.”
Artikel Tag: Oliver Glasner, Crystal Palace, Millwall, Piala FA
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/crystal-palace-lolos-ke-perempat-final-piala-fa-oliver-glasner-hepi