Hadiri KTT APEC, Prabowo Ajak Kampus dan RS Luar Negeri Buka Cabang di Indonesia

1 month ago 12
  1. PERISTIWA

Dalam forum ini, dia mendorong para investor menanamkan modal di Indonesia.

Jumat, 15 Nov 2024 15:27:49

Hadiri KTT APEC, Prabowo Ajak Kampus dan RS Luar Negeri Buka Cabang di Indonesia Prabowo di KTT APEC (©Youtube/@Sekretariat Presiden)

Presiden RI Prabowo Subianto mengajak universitas luar negeri membuka kampus di Indonesia. Tak hanya itu, Prabowo juga mempersilakan rumah sakit (RS) asing membuka cabangnya di Indonesia.

Hal ini disampaikan Prabowo saat menjadi pembicara kunci dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia-Pasific Economic Cooperation (APEC) CEO Summit di Lima, Peru, Kamis, 14 November 2024. Dalam forum ini, dia mendorong para investor menanamkan modal di Indonesia.

"Kami membuka sektor kesehatan untuk perusahaan kesehatan asing. Kami membuka sektor pendidikan kami. Kami mengundang universitas luar negeri untuk membuka kampus. Kami mengundang rumah sakit asing untuk membuka cabangnya di Indonesia," jelas Prabowo sebagaimana disiarkan di YouTube Sekretariat Presiden, Jumat, 15 November 2024.

Dia menyadari bahwa sektor swasta membutuhkan kepastian sistem hukum, iklim ekonomi, dan stabilitas politik dan keamanan sebelum berinvestasi di Indonesia. Prabowo akan memberikan jaminan itu, termasuk soal insentif bagi para investor.

"Saya rasa dunia usaha swasta menginginkan kepastian sistem hukum. Bisnis swasta menginginkan iklim ekonomi yang mendukung, iklim politik, stabilitas, keamanan, dan kondisi yang baik, insentif yang menguntungkan, dan hal ini sedang kami atasi," ujarnya.

Prabowo memyampaikan Indonesia telah memiliki kawasan ekonomi khusus (KEK). Dia berjanji ke depannya akan dibangun lebih banyak KEK untuk menarik teknologi modern dan maju di Indonesia.

"Kami sangat optimis terhadap industri maritim dan perikanan. Saat ini tiga perempat wilayah nasional kita adalah perairan. Kita mempunyai potensi yang luar biasa, katakanlah, program perikanan yang terencana dengan baik, budidaya perairan, dan banyak industri pengolahan," tutur dia.

"Kami bertekad untuk melakukan industrialisasi dengan melakukan hilirisasi sumber daya, mengolah sumber daya kami," sambung Prabowo.

Artikel ini ditulis oleh

Titin Supriatin

Editor Titin Supriatin

Misi Dibawa Prabowo dalam Lawatan ke Luar Negeri, Beri sinyal Indonesia Terbuka buat Investasi
Jokowi Ajak Pebisnis APEC Berinvestasi di Indonesia

Jokowi Ajak Pebisnis APEC Berinvestasi di Indonesia

Presiden Jokowi mengajak pebisnis yang hadir pada APEC CEO Summit lebih agresif dan cepat memanfaatkan peluang investasi di Indonesia.

 Prabowo Blak-blakan Buka Indonesia Untuk Asing, Ada Calon Menkeu di Belakang

VIDEO: Prabowo Blak-blakan Buka Indonesia Untuk Asing, Ada Calon Menkeu di Belakang

Menteri Pertahanan dan Capres Prabowo Subianto berbicara mengenai kondisi ekonomi Indonesia dan dunia saat ini.

Pertemuan USINDO, Menteri Rosan Sampaikan Komitmen Indonesia untuk Investasi Berkelanjutan

Pertemuan USINDO, Menteri Rosan Sampaikan Komitmen Indonesia untuk Investasi Berkelanjutan

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan pentingnya dukungan dari perusahaan-perusahaan Amerika Serikat dalam mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Gaet Investor, Pemerintah Bakal Promosikan IKN di Forum Investasi ASEAN

Gaet Investor, Pemerintah Bakal Promosikan IKN di Forum Investasi ASEAN

Langkah ini untuk menarik investor baik dari negara anggota ASEAN maupun negara lainnya untuk masuk ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Depan Pengusaha AS, Prabowo Janji Kurangi Birokrasi Berbelit Agar Investor Masuk Indonesia
 Pernyataan Lugas Jokowi Pak Prabowo Setuju Percepat Pembangunan IKN, Investor Jangan Ragu!

VIDEO: Pernyataan Lugas Jokowi Pak Prabowo Setuju Percepat Pembangunan IKN, Investor Jangan Ragu!

Presiden Jokowi bersama Wapres Ma'ruf Amin memboyong para menteri untuk rapat kabinet perdana di Ibukota Nusantara (IKN), Senin (12/8)

Di Hadapan Menteri Kabinet, Prabowo Jelaskan Agendanya ke Luar Negari
 Prabowo Blak-blakan Depan Jokowi

VIDEO: Prabowo Blak-blakan Depan Jokowi "Saya Investor di IKN"

Menteri Pertahanan sekaligus Presiden Terpilih RI Prabowo Subianto merespons soal rencana berkantor di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara setelah dilantik Oktober

Prabowo Sebut Afrika Anggap Indonesia sebagai Negara Berkembang yang Berhasil

Prabowo Sebut Afrika Anggap Indonesia sebagai Negara Berkembang yang Berhasil

Prabowo menekankan, akan ada fokus khusus untuk Afrika saat dia menjabat sebagai presiden.

 Kalau Untungkan Ekonomi Kita, Why Not Indonesia Join BRICS?

Prabowo: Kalau Untungkan Ekonomi Kita, Why Not Indonesia Join BRICS?

Prabowo juga menyatakan keinginnya pada sebuah konsep perdagangan dunia yang adil.

Presiden Prabowo Akan Keliling Dunia, Siapa yang Akan Menggantikan Tugasnya?

Presiden Prabowo Akan Keliling Dunia, Siapa yang Akan Menggantikan Tugasnya?

Pekan depan, Presiden Prabowo akan melakukan perjalanan keliling dunia, sementara Gibran Rakabuming akan mengambil alih kendali pemerintahan.

Read Entire Article
International | Politik|