Kolaborasi, Dua Peruasahaan Logistik Ini Klaim Kuasai 100 Persen Daerah di Indonesia

2 months ago 10
  1. UANG
  2. EKONOMI

Ini menjadi awal mula bagi Lion Parcel dan Indah Logistik untuk menawarkan solusi pengiriman yang lebih komprehensif dan terintegrasi.

Sabtu, 09 Nov 2024 16:05:22

Kolaborasi, Dua Peruasahaan Logistik Ini Klaim Kuasai 100 Persen Daerah di Indonesia

 Booth Lion Parcel dalam acara Indonesia Digital MeetUp 2023 yang diselenggarakan SMESCO 5-6 Oktober 2023. (Dok Lion Parcel)

(©@ 2023 merdeka.com)

Perusahaan jasa logistik, Lion Parcel (PT Lion Express) mengumumkan kerja sama strategis bersama Indah Logistik. Melalui kerja sama ini, kedua perusahaan akan berkolaborasi memperkuat infrastruktur dan jaringan pengiriman satu sama lain dalam mengembangkan layanan pengiriman yang lebih baik.

Chief Executive Officer Lion Parcel Farian Kirana mengatakan, ini menjadi awal mula bagi Lion Parcel dan Indah Logistik untuk menawarkan solusi pengiriman yang lebih komprehensif dan terintegrasi. Apalagi seiring kebutuhan pelanggan yang terus berkembang, kolaborasi menjadi faktor penting sebagai katalis pertumbuhan industri.

"Hal ini sejalan dengan komitmen kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan memenuhi kebutuhan pelanggan lewat berbagai pengembangan. Bersama jaringan distribusi darat yang kuat milik Indah Logistik yang telah menguasai hampir 100 persen daerah di Indonesia," ungkap Farian Kirana di Jakarta, Sabtu (9/11).

Direktur Utama Indah Logistik Yuzon Erman menambahkan, kerja sama ini merupakan tonggak penting bagi Indah Logistik. Keunggulan armada udara Lion Parcel membuka kesempatan besar bagi perusajaan dalam memperluas cakupan dan kecepatan pengiriman ke seluruh penjuru Tanah Air.

Perkembangan Industri Logistik Lebih Baik

"Dengan visi yang sama, kami yakin kerja sama strategis ini dapat turut mewujudkan perkembangan industri logistik yang lebih baik lagi," katanya.

Sejak didirikan pada tahun 2011, Indah Logistik telah menghubungkan Indonesia dari Sabang hingga Merauke melalui integrasi 306 kantor cabang dan 1.900 armada operasional di seluruh Tanah Air.

Dengan menawarkan berbagai jenis layanan, mulai dari darat, laut, udara, trucking cooler, trucking dry, hingga towing, Indah Logistik berkomitmen untuk menjadi penyedia jasa pengiriman barang yang unggul dan aman.

Di sisi lain, Lion Parcel telah mengembangkan layanan pengiriman secara menyeluruh mulai dari first, middle, hingga last mile baik secara domestik maupun internasional.

Artikel ini ditulis oleh

Idris Rusadi Putra

Editor Idris Rusadi Putra

I

Reporter

  • Idris Rusadi Putra
Layanan Freight Forwarding Ini Dibalut Teknologi

Layanan Freight Forwarding Ini Dibalut Teknologi

Digitalisasi semakin memunculkan pola bisnis baru.

Medan Jadi Kota dengan Kebutuhan Logistik Tinggi, 300 Orang Mendaftar Jadi Agen Lion Parcel Setiap Bulan

Medan Jadi Kota dengan Kebutuhan Logistik Tinggi, 300 Orang Mendaftar Jadi Agen Lion Parcel Setiap Bulan

Medan Jadi Kota dengan Kebutuhan Logistik Tinggi, 300 Orang Mendaftar Jadi Agen Lion Parcel Setiap Bulan

2 Anak Usaha Sinergi Wujudkan Pos Indonesia Menjadi BUMN Logistik

2 Anak Usaha Sinergi Wujudkan Pos Indonesia Menjadi BUMN Logistik

PT Pos Finansial Indonesia (POSFIN) dan PT Pos Logistik Indonesia (POSLOG) bersinergi.

BUMN 1 tahun yang lalu

PPLI Kenalkan Layanan Pengiriman Ritel buat UMKM, Tahap Awal di Jatim

PPLI Kenalkan Layanan Pengiriman Ritel buat UMKM, Tahap Awal di Jatim

Asosiasi profesi yang membutuhkan layanan pengiriman ritel yang handal dan relatif murah.

UMKM 1 bulan yang lalu

Ongkos Kirim Paket Antar-Kota Kini Hanya Rp 6.000 buat UMKM, Cek Infonya di Sini

Ongkos Kirim Paket Antar-Kota Kini Hanya Rp 6.000 buat UMKM, Cek Infonya di Sini

UMKM dan aktivitas ekonomi juga terus berkembang di Pulau Jawa. Dengan demikian, industri logistik memegang peranan penting.

UMKM 4 bulan yang lalu

Tren Belanja Digital Terus Meningkat, Pengiriman Barang Lion Parcel Naik 50 Persen

Tren Belanja Digital Terus Meningkat, Pengiriman Barang Lion Parcel Naik 50 Persen

Program yang diluncurkan Lion Parcel merupakan kontribusi yang dilakukan untuk mendorong daya beli masyarakat yang berdampak bagi pelaku UMKM.

Lion Air Kuasai 70 Persen Lalu Lintas Udara, Menhub Tak Ingin Ada Monopoli Penerbangan

Lion Air Kuasai 70 Persen Lalu Lintas Udara, Menhub Tak Ingin Ada Monopoli Penerbangan

Lion Air Group saat ini menguasai hampir 70 persen dari market share pesawat domestik dengan total 367 pesawat.

 Kuasai Manajemen Logistik, Pengemasan Produk dan Penyimpanan Stok Barang

Syarat UMKM Naik Kelas: Kuasai Manajemen Logistik, Pengemasan Produk dan Penyimpanan Stok Barang

Syarat UMKM Naik Kelas: Kuasai Manajemen Logistik, Pengemasan Produk dan Penyimpanan Stok Barang

UMKM 6 bulan yang lalu

 Mereka Tak Hanya Bawa Modal, tapi juga Teknologi

Sektor Logistik Tarik Minat Investor Asing, Asosiasi: Mereka Tak Hanya Bawa Modal, tapi juga Teknologi

Untuk menarik investor asing maka diperlukan kepastian dan kemudahan berusaha dan bermitra dengan pengusaha nasional.

 Tekan Biaya dan Percepat Logistik
Data Center Indosat Dibeli BDx Indonesia Senilai Rp 2,6 Triliun

Data Center Indosat Dibeli BDx Indonesia Senilai Rp 2,6 Triliun

Transaksi ini menegaskan komitmen bersama dalam memberdayakan Indonesia melalui kemajuan teknologi.

Terungkap Bisnis Logistik Indonesia Masih Kalah dari Malaysia, Thailand dan Singapura

Terungkap Bisnis Logistik Indonesia Masih Kalah dari Malaysia, Thailand dan Singapura

Kinerja sektor logistik Indonesia kalah dari negara tetangga, meski pemerintah sudah mendorong perluasan digitalisasi sektor ini secara menyeluruh.

Read Entire Article
International | Politik|