Ligaolahraga.com -
Dengan delapan kemenangan beruntun, Denver Nuggets kembali beraksi, beristirahat dan siap untuk 27 pertandingan terakhir di musim reguler.
Namun, di sisi lain, Charlotte Hornets tidak dalam kondisi segar untuk pertandingan Kamis (20/2) malam atau Jumat pagi WIB di Denver.
Charlotte beraksi pada hari Rabu (19/2) di pertandingan NBA pertama sejak All-Star dan akan menghadapi tim Nuggets yang belum bermain dalam sepekan.
Hornets datang dengan momentum, setelah mengalahkan Lakers di Los Angeles 100-97. Pertandingan Rabu tersebut awalnya dijadwalkan pada 9 Januari namun ditunda akibat kebakaran hutan di wilayah Los Angeles.
Hal ini juga berarti bahwa Mark Williams menghadapi tim yang seharusnya menjadi tim barunya pada tenggat waktu pertukaran pemain, tetapi batal ketika ia gagal dalam tes fisik.
Hari Rabu adalah pertandingan pertamanya sejak pertukaran yang dibatalkan. Ia mencetak 10 poin dan sembilan rebound dalam 29 menit.
Sebelum Rabu malam, Hornets kesulitan selama sebulan terakhir, kalah 11 dari 13 pertandingan dan keluar dari perburuan postseason. Charlotte tidak memiliki pemain yang mapu tampil di semua 53 pertandingan musim ini, yang tidak membantu kesinambungan.
Hornets dipimpin oleh LaMelo Ball, yang masuk ke jeda All-Star dengan rata-rata 27,3 poin dan 7,2 assist. Brandon Miller berada di urutan kedua dalam hal mencetak angka (21,0), diikuti oleh Miles Bridges (19,5) dan Williams (15,6).
Kamis malam akan menjadi pertemuan kedua dan terakhir bagi kedua tim. Tim tamu Denver memenangkan pertemuan pertama 107-104 pada 1 Februari lalu berkat triple-double dari Nikola Jokic.
Kemenangan oti merupakan yang kedua dalam kemenangan beruntun Denver Nuggets saat ini yang membuat mereka berada di posisi ketiga Wilayah Barat.
Setelah awal musim yang tidak seimbang - Denver membukukan rekor 11-10 - Nuggets bermain dengan baik meskipun harus menghadapi beberapa pemain yang mengalami cedera.
Russell Westbrook absen dalam tujuh pertandingan terakhir karena cedera hamstring, Michael Porter Jr. absen dalam tiga pertandingan terakhir karena cedera hamstring dan Aaron Gordon absen dalam 23 pertandingan, sebagian besar karena cedera betis kanan.
Hal tersebut memaksa pelatih Denver Nuggets Michael Malone untuk menggunakan susunan pemain yang berbeda, dan ia harus mengambil keputusan dengan Westbrook, Porter dan Gordon yang kemungkinan besar akan bermain pada Kamis malam.
“Yang bisa saya katakan adalah sangat menyenangkan untuk memiliki pilihan,” kata Malone pada hari Rabu. “Kami memiliki tim yang sehat, dan jelas, Russell Westbrook melakukan hal-hal hebat bagi kami. Christian Braun, dalam delapan pertandingan terakhir ini, tampil luar biasa.”
Dengan 15 poin per pertandingan, Braun adalah salah satu dari enam pemain Denver Nuggets yang rata-rata mencetak dobel digit angka.
Jokic memimpin dengan 29,8 poin, 12,6 poin dan 10,2 assist per pertandingan, yang menempatkannya di lima besar di NBA dalam ketiga kategori tersebut.
Jamal Murray (21,0) dan Porter (19,0) berada di urutan berikutnya dalam hal mencetak angka dan Westbrook rata-rata mencetak 13,0 poin per pertandingan.
Artikel Tag: Denver Nuggets
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/preview-nba-charlotte-hornets-vs-denver-nuggets-21-feb-2025