- TEK
- SOCIAL MEDIA
Elon Musk dengan tegas menyatakan dukungannya terhadap Trump dalam pemilihan presiden AS tahun 2024.
Rabu, 06 Nov 2024 16:07:00
Berita palsu atau informasi menyesatkan mengenai pemilu di Amerika Serikat yang disebarkan oleh taipan Elon Musk telah mencapai 2 miliar penayangan di platform media sosial X tahun ini. Hal ini diungkapkan dalam laporan oleh kelompok nirlaba Center for Countering Digital Hate.
Para ahli yang fokus pada pemilu dan disinformasi mengungkapkan pada Senin (4/11) bahwa platform tersebut memiliki peran penting dalam mempercepat penyebaran informasi hoaks yang berkaitan dengan negara bagian kunci, yang dapat memengaruhi hasil pemilihan presiden.
Seorang juru bicara X menjelaskan bahwa fitur Catatan Komunitas yang tersedia di platform ini memungkinkan pengguna untuk menambahkan konteks tambahan pada setiap unggahan. Fitur ini dinilai lebih efektif dalam membantu pengguna mengidentifikasi konten hoaks dibandingkan dengan hanya memberikan label peringatan yang biasa.
Sejak Elon Musk mengambil alih perusahaan yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter, ia telah membatasi moderasi konten dan memecat ribuan karyawan. "Musk, yang memiliki hampir 203 juta pengikut, dapat menciptakan efek jaringan, di mana konten di X menyebar ke platform media sosial dan aplikasi pesan lainnya seperti Reddit dan Telegram," ungkap Kathleen Carley, profesor ilmu komputer di Universitas Carnegie Mellon dan pakar disinformasi, seperti yang dilansir oleh VOA Indonesia pada Rabu (6/11).
"X berfungsi sebagai penghubung antarplatform," lanjut Carley.
Menurut laporan dari Pusat Penanggulangan Kebencian Digital, setidaknya terdapat 87 unggahan Musk di tahun ini yang menyebarkan klaim mengenai Pemilu AS yang telah dinyatakan salah atau menyesatkan oleh pemeriksa fakta, dengan total penayangan mencapai 2 miliar.
Di Pennsylvania, salah satu dari tujuh negara bagian kunci, beberapa pengguna X salah menginterpretasikan tindakan administrator pemilu setempat yang menandai formulir pendaftaran pemilih yang tidak lengkap dan tidak akan diproses sebagai campur tangan dalam pemilu.
Philip Hensley-Robin, direktur eksekutif Pennsylvania di Common Cause, menyampaikan hal ini dalam konferensi pers pada Senin (4/11). Common Cause merupakan organisasi nonpartisan yang memperjuangkan pemerintahan yang transparan dan hak suara bagi semua.
"Beberapa akun X menyiratkan adanya kecurangan pemilih, padahal kami tahu dengan jelas bahwa pejabat pemilu dan administrator di seluruh daerah kami mematuhi aturan, sehingga hanya pemilih yang memenuhi syarat yang dapat memberikan suara," jelas Hensley-Robin.
Cyabra, sebuah perusahaan yang menggunakan AI untuk mendeteksi disinformasi daring, melaporkan pada Senin bahwa sebuah akun X dengan 117.000 pengikut memiliki peran penting dalam menyebarkan video hoaks yang mengklaim menunjukkan surat suara Donald Trump yang dikirim melalui pos di Pennsylvania dihancurkan.
Juru bicara X menyatakan bahwa mereka telah mengambil tindakan terhadap beberapa akun yang membagikan video tersebut.
Artikel ini ditulis oleh
Editor Fauzan Jamaludin
K
Reporter
- Khairisa Ferida
- Tim Global
X Diprediksi Bangkrut Imbas Elon Musk Marah-Marah, Ini Alasannya
Elon Musk marah setelah banyak perusahaan besar menarik iklan di platform X.
Sebuah data menyoroti peningkatan moderasi konten di bawah kepemimpinan Elon Musk, meskipun platform tersebut mengklaim mendukung kebebasan berbicara.
Khawatir dengan Perilaku Elon Musk, Platform X Ambruk Ditinggal Pengiklan
Bahkan, IBM, Apple, dan Disney, yang menghentikan kampanye iklan mereka pada platform X minggu lalu.
Elon Musk Ngamuk Ajak Perang, Penyebabnya Bukan Masalah Sepele
Ini persoalan X yang dijauhi para pengiklan sehingga memperburuk keuangan mereka.
Menkominfo Budi Arie Akui Hoaks Makin Merajalela Jelang Pemilu
Daftar platform ini paling banyak sebar hoaks terlebih jelang pemilu.
Jadi Saluran Ujaran Kebencian dan Rasis, Platform X Milik Elon Musk Dilarang di Brasil
Keputusan tersebut menyusul tuduhan bahwa platform X yang dimiliki oleh miliarder Elon Musk, telah berulang kali mengabaikan perintah dan peraturan.
Nilai Platform X Terus Menurun, Elon Musk Bakal Rugi Besar?
Nilai Platform X kini turun di angka 71 persen dari harga awal.
Kenapa Semua Postingan Lama di X Twitter yang Diupload Sebelum 2014 Dihapus?
Tak hanya cuitan lama tapi gambar hingga link lawas yang diunggah sebelum Desember 2014 sudah dihapus dari platform X.